Jumat, 21 Agustus 2009

Republika Online - Muhammadiyah Diminta Benahi Data Organisasi

Republika Online - Muhammadiyah Diminta Benahi Data Organisasi: "Muhammadiyah Diminta Benahi Data Organisasi

MALANG--Memasuki abad kedua, organisasi massa (ormas) Islam terbesar kedua di Tanah Air, Muhammadiyah, didorong untuk segera melakukan pembenahan data organisasi. Selama ini, ormas yang didirikan KH Ahmad Dahlan pada 18 November 1912 itu masih tertatih-tatih dalam mendata seluruh aset dan kader yang dimilikinya.

'Data jumlah anggota harus menjadi prioritas karena hal tersebut penting untuk dapat mengetahui kekuatan Muhammadiyah secara riil. Sehingga, tidak ada lagi klaim-klaim pimpinan cabang atau ranting yang mengaburkan kekuatan Muhammadiyah sesungguhnya,' ungkap Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Muhadjir Effendy, seperti dikutip dari Muhammadiyah Online."

Tidak ada komentar: